PENGARUH KEPERCAYAAN DIRI TERHADAP KOMUNIKASI INTERPERSONAL GURU DI TK ABA SE-KOTA PEKANBARU

Categorie(s):
   Skripsi, Thesis, Disertasi
Author(s):
   DWI SHINTYA
Tahun:
   2022
NIM Mahasiswa:
 18306021006
Nama Mahasiswa:
 DWI SHINTYA
Nama Penulis:
 DWI SHINTYA
Item Type:
 Skripsi
Additional Info:
 Skripsi mahasiswa
Keyword(s):
Kepercayaan Diri, dan Komunikasi Interpersonal Guru
Abstract :
Penelitian ini betujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat kepercayaan diri terhadap komunikasi interpersonal guru. Desain penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif, bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepercayaan diri terhadap komunikasi interpersonal guru yang kemudian dianalisis pada data numerik (angka) yang kemudian dianalisis dengan metode statistik yang sesuai. Teknik pengumpulan data dengan menyebarkan angket ke sekolah TK ABA sekota Pekanbaru. Analisis yang digunakan untuk
menguji data adalah dengan menggunakan SPSS ver. 24 (uji analisis regresi linear sederhana, uji normalitas, uji t, dan uji hipotesis). Berdasarkan hasil analisis yang diuraikan, diperoleh hasil bahwa variabel (X) kepercayaan diri berpengaruh signifikan terhadap variabel (Y) komunikasi interpersonal paada TK Aisyiyah Bustanul Athfal (ABA) di Pekanbaru. Hal tersebut ditunjukkan dari hasil analisis kolerasi sebesar 152.294 dibandingkan dengan rtabel tingkat signifikan 5% N = 36 sebesar 0.320. Jadi rhitung besar dari rtabel, maka dapat ditarik bahwa hipotesis nol (Ho) ditolak dan (Ha) diterima. Dengan koefisien determinasi sebesar 0.16 atau 16% maka berpengaruh positif, artinya jika semakin tinggi kepercayaan diri seorang guru maka semakin tinggi pula komunikasi interpersonal guru terhadap lingkungan. Dengan demikian, dapat disimpulkan secara signifikan bahwa kepercayaan diri mempengaruhi komunikasi interpersonal guru.